Salam Adventure
Apa kabar kalian hari ini ? Semoga kita semua selalu dalam kondisi sehat dan selalu bisa bersyukur ya.
Ini adalah artikel pertama saya setelah vakum dari dunia menulis perblogan teman teman. hehe, ada banyak alasan kenapa saya kurang mengurus blog yang sering saya sebut blog abal-abal ini teman teman. Salah satu alasan kenapa saya belum bisa menulis dan mengisi blog ini adalah karena saya saat ini sedang fokus mengurusi channel Youtube teman teman, saat ini channel saya sedang berkembang dan semoga terus berkembang. Maka dari itu saya fokuskan dulu ke konten youtube. Bagi teman teman yang belum tau channel saya bisa Klik disini, Nama Channelnya pakgetmedia.
Kembali ke topik teman teman sesuai dengan judul bahwa hari ini saya ingin memberi tahu kekalian semua, setelah hampir setengah tahun 2020 tidak ada sesuatu yang baru dari pabrikan Honda. Diawal bulan Juni ini AHM meluncurkan Varian Warna terbaru dari Jagoan mereka di kelas Matic 125 dan 150 teman teman. Seperti kita ketahui banyak pabrikan otomotif tidur sejenak atau stop produksi ditengah wabah/pandemi yang sedang melanda negara kita. Dan semoga wabah ini segera berlalu dan kita semua bisa kembali hidup normal. Amin
Penyegaran Varian Warna terbaru yang dilakukan AHM di seri Honda Vario ini ada disemua Type teman teman, mulai dari Type CBS 125 Sampai dengan Vario 150 CC. Dari Mulai pembaharuan stiping, penambahan warna dan juga penambahan type pada Vario 150, di mana sekarang Vario 150 ada yang menggunakan striping berbeda dengan seri sebelumnya yang hanya embem saja.
Yang unik dari LiouncingVarian Warna terbaru dari Vario Series ini, AHM juga mengeluarkan warna warna terbaru dan menurut saya ada beberapa warna yang terlahir kembali teman teman. Untuk warna terbaru ada pada Vario 125 ISS sekarang bertambah warna putih dan untuk warna warna yang terlahir kembali menurut saya seperti Vario 150 silver dan hitam doff velg Gold yang dulu juga sudah pernah ada.
Ada yang penambahan warna tentu juga ada yang di hilangkan. yang dihilangkan kalo saya tidak salah saat melihat brosur adalah warna Putih dan Matte Blue pada Vario 150 dan Warna Matte Brown pada Vario 125 ISS yang sekarang sudah tidak ada digambar.
Untuk lebih detail silahkan lihat digambar berikut ini, dan pasti jika nanti saya berkesempatan melihat unitnya akan saya ulas juga di Youtube Saya teman teman.
Jadi Jangan lupa juga di SUBSCRIBE channel pakgetmedia
Matur Suwun
Semoga bermanfaat, Salam Sukses
Selamat Jalan-jalan.
.
No comments:
Post a Comment
Tinggalkan komentar brosis