Selamat malam brosis,
Salam Adventure
Pesona
Laut Selatan dengan ombaknya yang khas memang tidak ada habisnya untuk di
nikmati brosis, dan Gunung kidul merupakan surganya Pantai – pantai mempesona
laut selatan. Kali ini dimana saya kali ketiga pergi ke gunung kidul, kalau
biasanya Naik motor kesayangan bersama ibu Negara, untuk kali ini menjelajah
Gunung Kidul naik Mobil bersama teman2 kerja brosis, “rodok keren titik naik obli balap” :D
Pantai kukup termasuk dalam deretan kawasan wisata pantai Gunung Kidul brosis, pantai ini memiliki pasir putih yang bersih dan ciri khas ombak pantai selatan yang kadang sangat kencang, otomatis dipantai ini dilarang untuk berenang ya brosis. Tapi jangan bersedih karena gak bisa berenang ya. Dipantai ini masih banyak tempat seru yang harus kita kunjungi.
Dipinggir tebing pantai Kukup ada
sebuah tangga dan kemudian di hubungkan dengan jembatan untuk menyeberang ke
sebuah pulau kecil di pinggir pantai. Diatas pulau ini ada sebuah gazebo besar
disini kita bisa menikmati keindahan laut lepas pantai selatan dengan ombak
yang besar dan angin yang cukup kencang. Disebelah kiri kanan kita bisa melihat
pantai – pantai lain seperti watu kodok dan krakal brosis.
Dipantai
ini kita juga bisa membeli souvenir ikan segar atau yang sudah dimasak, dan
disini kita juga bisa membeli ikan hias dari laut, di pinggir pantai juga ada
stand foto berbentuk bunga dan hati yang disediakan tukang foto ditempat ini,
mungkin bagi brosis yang mau menikah ketempat ini bisa jalan – jalan sekalian
pre wedding. :D hehehe
Semoga bermanfaat, Salam Sukses
Selamat Jalan- jalan
No comments:
Post a Comment
Tinggalkan komentar brosis